SIAPA BILANG BIKERS TIDAK ROMANTIS?

Hujan yang deras tidak mengurungkan niat kami untuk merayakan hari kasih sayang yang jatuh pada 14 februari kemarin.Rasa antusiame tergambar dari wajah anggota Smash Association Bandung. Pengurus yang telah menjadwalkan touring yang bertemakan “Touring Bikers Romance” dari jauh hari pun berlega hati karena sudah terlaksananya acara ini. Karena pada hari itu tepatnya tanggal 15 februari 2009 Toring diadakan dan dikuti oleh sekitar 80 pengendara dan 35 kendaraan saling beiringan menuju tempat yang dituju. Panita yang saat itu berjumlah sekitar 10 orang begitu sibuk menyiapkan segalanya guna kelancaran acara. Tepat pukul 10.00 Wib rombongan diberangkatkan dari depan gedung RRI yang merupakan start awal yang telah disepakati. “Saya sangat merindukan saat-saat touring seperti ini” ungkap Igor. “Maklum beberapa waktu kemarin kita sedikit vacum dalam kegiatan club”, ungkapnya lagi, yang saat ini dia juga menjabat Ketua Umum SAB periode 2009.

Selain memupuk rasa solidaritas diantara anggota kegiatan ini juga ditujukan untuk ajang silaturahmi para keluarga anggota. Salah satu hal yang unik dari kegiatan touring ini adalah para peserta kegitan ini harus membawa pasangan –red: orang yang dikasihi – “Bukan namanya Touring Bikers Romance kalau ngga bawa pasangan, pasangannya boleh siapa kok! saja bisa pacar, adik, kakak, teman atau bahkan orangtuanya.” tutur Asep-Abuy yang saat itu bertugas sebagai panitia kegiatan. Selama perjalanan tidak ditemui kendala sehingga perjalanan berjalan lancar, dan para perserta pun bisa dengan nyaman mengikuti perjalanan meskipun dari awal perjalan hingga sampai tempat tujuan diguyur hujan. Setelah sekitar 120 menit dari tempat awal akhirnya peserta sampai menuju acara kegiatan yaitu Situ Cileunca Panganlengan. Rasa dingin yang menusuk kulit disertai hujan embun “kabut” tidak menyurutkan keceriaan para peserta kegiatan yang sebagian besar merupakan anggota klub Smash Association Bandung. Acara diawali beberapa sambutan dari panitia dan dari ketua umum SAB, setelah selesai santap siang acara diisi denngan beberapa games interaktif yang melibatkan peserta dan panitia. Selain kemeriahan acara satu hal yang istimewa saat itu adalah salah satu panitia kegiatan menerima kejutan yang tidak ia duga. Ragan yang saat itu merupakan panitia yang menerima kejutan karena hari itu bertepatan dengan hari jadinya. Selain kegiatan interaktif para peserta juga dihibur dengan berbagai kegiatan outbond seperti arum jeram, flying fox dan juga tidak lupa ketinggalan yaitu berperahu mengelilingi situ Cileunca. “Kami bersyukur acara ini cukup berjalan lancar dan meriah, meskipun masih banyak teman kami yang tidak dapat hadir”ujar Agus ungkapan kepuasan dari salah satu penitia kegiatan. Kegiatan ditutup dengan doa dan harapan agar kegiatan ini bisa mebawa angin segar untuk kita semua, ter-khusus klub kami Smash Association Bandung. (sab 2009)

1 komentar:

se
Template by Taru: Present to S.A.B